UKM Karintas menggelar acara bakti sosial disekitar kampus STIE Gentiaras Bandar lampung dimasa pandemi Covid-19

 



By : Selfi Pertiwi

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Karintas merupakan sebuah kelompok atau organisasi mahasiswa-mahasiswi Gentiaras yang mengelola berbagai informasi baik dari dalam, ataupun dari luar kampus. Pada hari Kamis 11 maret 2021 pada pukul 16.00 WIB, UKM Karintas mengadakan bakti sosial yang bertujuan membantu orang-orang yang membutuhkan dimasa pandemi ini, tentunya dengan tetap menjalankan segala protokol kesehatan yang ada. 

Pada kegiatan tersebut UKM Karintas membagi-bagikan nasi kotak kepada para pemulung, pengemis, tukang ojek, pengamen, dan untuk anak jalanan. Sebelum membagi-bagikan nasi kotak, para anggota dan pengurus UKM Karintas berkumpul di depan kampus STIE Gentiaras, menunggu anggota-anggota yang belum datang lalu setelah semua anggota dan juga para pengurus datang, ketua UKM Karintas yakni Maylina Sulistyas Ningrum  mengumpulkan semua anggota dan para pengurus untuk membagi kelompok dan rute pembagian nasi kotak. Masing-masing kelompok terdiri dari 4 orang sebagian dari anggota dan sebagian dari pengurus, jadi total kelompok ada 4 kelompok.

Setelah semua selesai ditentukan, anggota dan pengurus mulai berpencar sesuai dengan rute yang sudah ditentukan sebelumnya. Satu per satu kelompok pergi untuk membagikan nasi kotak tersebut kepada orang-orang yang membutuhkan. Anggota diberikan tugas untuk memberikan nasi kotak tersebut, dan pengurus yang ada dalam kelompok bertugas untuk mengawasi dan mendokumentasikan kegiatan tersebut. Berdasarkan wawancara yang saya lakukan dengan Maylina Sulistyas Ningrum yang merupakan ketua dari UKM Karintas, kesulitan yang dihadapi dalam kegiatan baksos tersebut adalah tentang waktu, kerena yang ikut terlibat dalam acara tersebut cukup banyak yaitu 19 orang dan dari berbagai wilayah, maka banyak dari mereka yang datang tidak tepat waktu yang akhirnya menunda acara sampai pukul 16.00 WIB, padahal seharusnya dari jadwal yang ditetapkan jam 16.00 WIB UKM Karintas sudah menyebar diberbagai titik yang sudah dibagi.

Dari infomasi yang diberikan oleh  Maylina Sulistyas Ningrum sendiri, acara baksos ini dulu sudah pernah diadakan, tetapi vakum dan baru berjalan lagi pada kamis 11 maret 2021 pukul 16.00 WIB. UKM Karintas sendiri memiliki banyak sekali program kerja, tetapi untuk dibulan maret ini lebih memilih untuk menjalankan program baksos karena kondisi yang sedang dihadapi yaitu, pandemi Covid-19 yang belum berkesudahan hingga sekarang ini dengan harapan bisa meringankan beban orang-orang yang kesulitan dimasa sekarang ini, walaupun bantuan yang diberikan masih kurang, tetapi besar harapan UKM Karintas bahwa makanan tersebut dapat berguna bagi orang-orang tersebut.

Manfaat yang diperoleh dari kegiatan boksos ini yaitu melatih rasa kepedulian terhadap sesama, terlebih kepada orang yang membutuhkan bantuan. Selain itu dari kegiatan baksos ini juga bisa melatih mental, bagaimana cara UKM Karintas dalam memberikan bantuan bukan hanya sekedar memberikan makanan tetapi juga memberikan semangat kepada masyarakat-masyarakat yang membutuhkan. Serta untuk menumbuhkan rasa untuk mau saling berbagi dan saling memberi.

Seperti yang sudah disampaikan diatas bahwasannya acara ini ditujukan untuk orang-orang yang membutuhkan, seperti gelandangan, pengamen, pengemis, anak jalanan, tukang ojek dan orang-orang yang masih berkekurangan. Dan untuk kedepannya dari UKM Karintas ini akan ada program kerja lagi yang pastinya akan menambah pengalaman bagi para anggota maupun pengurusnya.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PKKMB Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Gentiaras Aktualisasi Menuju Kampus Laudato Si

Organisasi Mahasiswa STIE Gentiaras Berkolaborasi Selenggarakan Workshop Desain Grafis

UKM Olahraga dan UKM Bidang Seni Proudly Present Sport and Art Competition - SAC IV 2023